Pages

Senin, 27 Juni 2011

Psikologis Golongan Darah

Di Jepang, ramalan ttg seseorang lebih ditentukan oleh golongan darah daripada zodiak tau shio. Kenapa? Katanya, golongan darah itu ditentukan oleh protein-protein tertentu yang membangun semua sel ditubuh kita dan oleh karenanya juga menentukan psikologi kita. Benar apa tidak?

 SIFAT SECARA UMUM :

A : terorganisir, konsisten, jiwa kerja-sama tinggi,tapi selalu cemas (krn perfeksionis) yg kadang bikin org mudah sebel, kecenderunganpolitik: "destra"

B : nyantai, easy going, bebas, dan paling menikmati hidup, kecenderungan politik: "sinistra"

O : berjiwa besar, supel, gak mau ngalah, alergi pada yg detil, kecenderungan politik: "centro"

AB: unik, nyleneh, banyak akal, berkepribadian ganda, kecenderungan politik

  
BERDASARKAN URUTAN :

Yg paling gampang ngaret soal waktu :

1. B (krn nyantai terus)

2. O (krn flamboyan)

3. AB (krn gampang ganti program)

4. A (krn gagal dalam disiplin)



Yg paling susah mentolerir kesalahan org :

1. A (krn perfeksionis dan narsismenya terlalu besar)

2. B (krn easy going tapi juga easy judging)

3. AB (krn asal beda)

4. O (easy judging tapi juga easy pardoning)
  

Yg paling bisa dipercaya :

1. A (krn konsisten dan taat hukum)

2. O (demi menjaga balance)

3. B (demi menjaga kenikmatan hidup)

4. AB (mudah ganti frame of reference)



Menurut survey, gol darah yg paling disukai utk jadi teman :

1. O (orangnya sportif)

2. A (selalu on time dan persis)

3. AB (kreatif)

4. B (tergantung mood)



Kebalikannya, teman yg paling disebelin/tidak disukai:

1. B (egois, easy come easy go, maunya sendiri)

2. AB (double standard)

3. A (terlalu taat dan scrupulous)

4. O (sulit mengalah)



MENYANGKUT OTAK DAN KEMAMPUAN:

Yg paling mudah kesasar/tersesat

1. B

2. A

3. O

4. AB
  

Yg paling banyak meraih medali di olimpiade olah raga:

1. O (jago olah raga)

2. A (persis dan matematis)

3. B (tak terpengaruh pressure dari sekitar. Hampir seluruh atlet judo, renang dan gulat jepang bergoldar B)

4. AB (alergi pada setiap jenis olah raga)

  
Yg paling banyak jadi direktur dan pemimpin :

1. O (krn berjiwa leadership dan problem-solver)

2. A (krn berpribadi "minute" dan teliti)

3. B (krn sensitif dan mudah ambil keputusan)

4. AB (krn kreatif dan suka ambil resiko)

  
Yg jadi PM jepang rata2. bergoldar:

O (berjiwa pemimpin)

  
Yg paling cocok jadi MC: A (kaya planner berjalan)


 Mahasiswa Tokyo Univ pada umumnya bergol darah: B

  
Yg paling gampang nabung :

1. A (suka menghitung bunga bank)

2. O (suka melihat prospek)

3. AB (mena bung krn punya proyek)

4. B (baru menabung kalau punya uang banyak)



Yg paling kuat ingatannya :

1. O

2. AB

3. A

4. B



MENYANGKUT KESEHATAN:

Yg paling panjang umur :

1. O (gak gampang stress, antibody nya paling joss!)

2. A (hidup teratur)

3. B (mudah cari kompensasi stress)

4. AB (amburadul) 


Yg paling gampang gendut

1. O (nafsu makan besar, makannya cepet lagi)

2. B (makannya lama, nambah terus, dan lagi suka makanan enak)

3. A (hanya makan apa yg ada di piring,terpengaruh program diet)

4. AB (Makan tergantung mood, mudah kena anoressia) 


Paling gampang digigit nyamuk :

O (darahnya manis)


Yg paling gampang flu/demam/batuk/pilek

1. A (lemah terhadap virus dan pernyakit menular)

2. AB (lemah thd hygiene)

3. O (makan apa saja enak atau nggak enak)

4. B (makan, tidur nggak teratur)


Apa yg dibuat pada acara makan2. di sebuah pesta :

O (banyak ngambil protein hewani, pokoknya daging2.an)

A (ngambil yg berimbang. 4. sehat 5 sempurna)

B (suka ambil makanan yg banyak kandungan airnya spt soup, soto, bakso dsb)

AB (hobby mencicipi semua masakan, "aji mumpung" )


Yg paling cepat botak :

1. O

2. B

3. A

4. AB



Yg tidurnya paling nyenyak dan susah dibangunin :

1. B (tetap mendengkur meski ada Tsunami)

2. AB (jika lagi mood, sleeping is everything)

3. A (tidur harus 8 jam sehari, sesuai hukum)

4. O (baru tidur kalau benar2. capek dan membutuhkan)


Yg paling cepet tertidur

1. B (paling mudah ngantuk, bahkan sambil berdiripun bisa tertidur)

2. O (Kalau lagi capek dan gak ada kerjaan mudah kena ngantuk)

3. AB (tergantung kehendak)

4. A (tergantung aturan dan orario)


Penyakit yg mudah menyerang :

A (stress, majenun/linglung)

B (lemah terhadap virus influenza, paru-paru)

O (gangguan pencernaan dan mudah kena sakit perut)

AB (kanker dan serangan jantung, mudah kaget)


Apa yg perlu dianjurkan agar tetap sehat :

A (Krn terlalu perfeksionis maka nyantailah sekali-kali, gak usah terlalu tegang dan serius)

B (Krn terlalu susah berkonsentrasi, sekali-kali perlu serius sedikit, meditasi, main catur)

O (Krn daya konsentrasi tinggi, maka perlu jugamengobrol santai, jalan-jalan)

AB (Krn gampang capek, maka perlu cari kegiatan yg menyenangkan dan bikin lega).


Yg paling sering kecelakaan lalu lintas (berdasarkan data kepolisian)

1. A

2. B

3. O

4. AB



Golongan darah A 
  1. Biasanya orang yang bergolongan darah A ini berkepala dingin, serius, sabar dan kalem atau cool, bahasa kerennya.
  2. Orang yang bergolongan darah A ini mempunyai karakter yang tegas, bisa di andalkan dan dipercaya namun keras kepala.
  3. Sebelum melakukan sesuatu mereka memikirkannya terlebih dahulu. Dan merencanakan segala sesuatunya secara matang. Mereka mengerjakan segalanya dengan sungguh-sungguh dan secara konsisten.
  4. Mereka berusaha membuat diri mereka se wajar dan ideal mungkin.
  5. Mereke bisa kelihatan menyendiri dan jauh dari orang-orang.
  6. mereka mencoba menekan perasaan mereka dan karena sering melakukannya mereka terlihat tegar. Meskipun sebenarnya mereka mempunya sisi yang lembek seperti gugup dan lain sebagainya.
  7. Mereka cenderung keras terhadap orang-orang yang tidak sependapat. Makanya mereka cenderung berada di sekitar orang-orang yang ber'temperamen' sama.
Golongan darah B 
  1. Orang yang bergolongan darah B ini cenderung penasaran dan tertarik terhadap segalanya.
  2. Mereka juga cenderung mempunyai terlalu banyak kegemaran dan hobby. Kalau sedang suka dengan sesuatu biasanya mereka menggebu-gebu namun cepat juga bosan.
  3. Tapi biasanya mereka bisa memilih mana yang lebih penting dari sekian banyak hal yang di kerjakannya.
  4. Mereka cenderung ingin menjadi nomor satu dalam berbagai hal ketimbang hanya dianggap rata-rata. Dan biasanya mereka cenderung melalaikan sesuatu jika terfokus dengan kesibukan yang lain. Dengan kata lain, mereka tidak bisa mengerjakan sesuatu secara berbarengan.
  5. Mereka dari luar terlihat cemerlang, riang, bersemangat dan antusias. Namun sebenarnya hal itu semua sama sekali berbeda dengan yang ada didalam diri mereka.
  6. Mereka bisa dikatakan sebagai orang yang tidak ingin bergaul dengan banyak orang

Golongan darah O 
  1. Orang yang bergolongan darah O, mereka ini biasanya berperan dalam menciptakan gairah untuk suatu grup. Dan berperan dalam menciptakan suatu keharmonisan diantara para anggota grup tersebut.
  2. Figur mereka terlihat sebagai orang yang menerima dan melaksakan sesuatu dengan tenang. Mereka pandai menutupi sesuatu sehingga mereka kelihatan selalu riang, damai dan tidak punya masalah sama sekali. Tapi kalau tidak tahan, mereka pasti akan mencari tempat atau orang untuk curhat (tempat mengadu).
  3. Mereka biasanya pemurah (baik hati), senang berbuat kebajikan. Mereka dermawan dan tidak segan-segan mengeluarkan uang untuk orang lain.
  4. Mereka biasanya di cintai oleh semua orang, "loved by all". Tapi mereka sebenarnya keras kepala juga, dan secara rahasia mempunyai pendapatnya sendiri tentang berbagai hal.
  5. Dilain pihak, mereka sangat fleksibel dan sangat mudah menerima hal-hal yang baru.
  6. Mereka cenderung mudah di pengaruhi oleh orang lain dan oleh apa yang mereka lihat dari TV.
  7. Mereka terlihat berkepala dingin dan terpercaya tapi mereka sering tergelincir dan membuat kesalahan yang besar karena kurang berhati-hati. Tapi hal itu yang menyebabkan orang yang bergolongan darah O ini di cintai.

Golongan darah AB
  1. Orang yang bergolongan darah AB ini mempunyai perasaan yang sensitif, lembut.
  2. Mereka penuh perhatian dengan perasaan orang lain dan selalu menghadapi orang lain dengan kepedulian serta kehati-hatian.
  3. Disamping itu mereka keras dengan diri mereka sendiri juga dengan orang-orang yang dekat dengannya.
  4. Mereka jadi cenderung kelihatan mempunyai dua kepribadian.
  5. Mereka sering menjadi orang yang sentimen dan memikirkan sesuatu terlalu dalam.
  6. Mereka mempunyai banyak teman, tapi mereka membutuhkan waktu untuk menyendiri untuk memikirkan persoalan-persoalan mereka.

Hadiah sang ayah

Seorang pemuda sebentar lagi akan di wisuda, sebentar lagi dia akan menjadi seorang sarjana, akhir jerih payahnya selama beberapa tahun di bangku pendidikan. Beberapa bulan yang lalu dia melewati sebuah showroom, dan saat itu dia jatuh cinta kepada sebuah mobil sport, keluaran terbaru dari Ford. Selama beberapa bulan dia selalu membayangkan, nanti pada saat wisuda ayahnya pasti akan membelikan mobil itu kepadanya. Dia yakin, karena dia anak satu-satunya dan ayahnya sangat sayang padanya, sehingga dia yakin banget nanti dia pasti akan mendapatkan mobil itu. Diapun berangan-angan mengendarai mobil itu, bersenang-senang dengan teman-temannya. Bahkan semua mimpinya itu dia ceritakan ke teman-temannya. Saatnya pun tiba, siang itu, setelah wisuda, dia melangkah pasti ke ayahnya.

Sang ayah tersenyum, dan dengan berlinang air mata karena terharu dia mengungkapkan betapa dia bangga akan anaknya, dan betapa dia mencintai anaknya itu. Lalu dia pun mengeluarkan sebuah bingkisan,... bukan sebuah kunci! Dengan hati yang hancur sang anak menerima bingkisan itu, dan dengan sangat kecewa dia membukanya. Dan dibalik kertas kado itu ia menemukan sebuah Alkitab yang bersampulkan kulit asli, di kulit itu terukir indah namanya dengan tinta emas.

Pemuda itu menjadi marah, dengan suara yang meninggi dia berteriak, "Yaahh... Ayah memang sangat mencintai saya, dengan semua uang ayah, ayah belikan alkitab ini untukku?"

Lalu dia membanting Alkitab itu dan lari meninggalkan ayahnya. Ayahnya tidak bisa berkata apa-apa, hatinya hancur, dia berdiri mematung ditonton beribu pasang mata yang hadir saat itu.

Tahun demi tahun berlalu, sang anak telah menjadi seorang yang sukses. Dengan bermodalkan otaknya yang cemerlang dia berhasil menjadi seorang yang terpandang. Dia mempunyai rumah yang besar dan mewah, dan dikelilingi istri yang cantik dan anak-anak yang cerdas.

Sementara itu ayahnya semakin tua dan tinggal sendiri. Sejak hari wisuda itu, anaknya pergi meninggalkan dia dan tak pernah menghubungi dia. Dia berharap suatu saat dapat bertemu anaknya itu, hanya untuk meyakinkan dia betapa kasihnya pada anak itu. Sang anak pun kadang rindu dan ingin bertemu dengan sang ayah, tapi mengingat apa yang terjadi pada hari wisudanya, dia menjadi sakit hati dan sangat mendendam.

Sampai suatu hari datang sebuah telegram dari kantor kejaksaan yang memberitakan bahwa ayahnya telah meninggal, dan sebelum ayahnya meninggal, dia mewariskan semua hartanya kepada anak satu-satunya itu. Sang anak disuruh menghadap Jaksa wilayah dan bersama-sama ke rumah ayahnya untuk mengurus semua harta peninggalannya. Saat melangkah masuk kerumah itu, mendadak hatinya menjadi sangat sedih, mengingat semua kenangan semasa dia tinggal disitu. Dia merasa sangat menyesal telah bersikap jelek terhadap ayahnya. Dengan bayangan-bayangan masa lalu yang menari-nari di matanya, dia menelusuri semua barang di rumah itu. Dan ketika dia membuka brankas ayahnya, dia menemukan Alkitab itu, masih terbungkus dengan kertas yang sama beberapa tahun yang lalu.

Dengan airmata berlinang, dia lalu memungut Alkitab itu, ia membuka Alkitab tersebut dan mulai membalik-balik halamannya. Ayahnya menggaris dengan rapi sebuah ayat, Matius 7:11.

"Dan kamu yang jahat tahu memberikan yang baik kepada anakmu, masakan Bapa-mu yang di sorga tidak akan memberikan apa yang kamu minta kepada-Nya?"

Selesai dia membaca tulisan itu, sesuatu jatuh dari bagian belakang Alkitab itu. Dia memungutnya.. sebuah kunci mobil! Di gantungan kunci mobil itu tercetak nama dealer, sama dengan dealer mobil sport yang dulu dia idamkan! Dia membuka halaman terakhir Alkitab itu, dan menemukan di situ terselip STNK dan surat-surat lainnya, namanya tercetak di situ. Dan sebuah kwitansi pembelian mobil, tanggalnya tepat sehari sebelum hari wisuda itu.

Dia berlari menuju garasi, dan di sana dia menemukan sebuah mobil yang berlapiskan debu selama bertahun-tahun, meskipun mobil itu sudah sangat kotor karena tidak disentuh bertahun-tahun, dia masih mengenal jelas mobil itu, mobil sport yang dia dambakan bertahun-tahun lalu. Dengan buru-buru dia menghapus debu pada jendela mobil dan melongok kedalam. Bagian dalam mobil itu masih baru, plastik membungkus jok mobil dan setirnya, di atas dashboardnya ada sebuah foto, foto ayahnya, sedang tersenyum bangga. Mendadak dia menjadi lemas, lalu terduduk disamping mobil itu, air matanya tidak terhentikan, mengalir terus mengiringi rasa menyesalnya yang tak mungkin diobati...


HOW MANY TIMES DO WE MISS GOD'S BLESSINGS BECAUSE WE CAN'T SEE PAST OUR OWN DESIRES.

dapatkah golongan darah berubah?

Semua yang ada di dunia ini memang bersifat dinamis. Senantiasa berada dalam perubahan. Demikian juga halnya dengan golongan darah. Sebuah kasus di Australia membuktikan bahwa hal itu benar adanya. Kisahnya berawal dari sebuah pasien wanita berusia 15 tahun, yang didiagnosis menderita penyakit liver. Kian hari tubuhnya kian menguning, yang menandakan semakin parahnya penyakit liver yang dideritanya. Sedangkan kita tahu bahwa liver mempunyai peranan yang penting dalam sistem metabolisme dalam tubuh kita. Jadi jika kegagalan organ liver yang diderita pasien itu dibiarkan terus terjadi, maka akan menyebabkan kematian. Tim dokter yang menangani pasien tersebut kemudian menyarankan transplantasi liver.  Maka dilakukanlah upaya pencarian donor organ liver yang sesuai.

Setelah beberapa lama, akhirnya tim dokter menemukan donor liver. Namun yang menjadi kendala, terdapat perbedaan golongan darah antara golongan darah pasien dengan donor. Pasien mempunyai golongan darah O rhesus negatif, sedangkan donor mempunyai golongan darah O rhesus positif. Terdapat perbedaan rhesus antara pasien dan donor. Padahal diketahui bahwa jika ingin melakukan transplantasi organ, hendaknya dicari yang benar-benar sesuai guna meminimalisir reaksi penolakan organ donor pada tubuh sang pasien. Namun karena tidak ada pilihan lain dan mendesaknya waktu, akhirnya transplantasi itu dilakukan juga dengan setelahnya pasien diberikan obat-obatan untuk menekan reaksi penolakan. Biasanya pasien membutuhkan waktu sekitar 5 tahun mengonsumsi obat-obatan tersebut.
Sembilan bulan setelah transplantasi tersebut dengan mengonsumsi obat-obatan tersebut setiap hari, pasien kembali sakit dan memeriksakan diri ke dokter. Namun kali ini pasien sakit bukan karena livernya, karena setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim dokter, keadaan liver sang pasien baik-baik saja. Ada hal yang mengejutkan dalam penemuan tim dokter, yaitu golongan darah pasien berubah menjadi O positif!! Tentunya hal ini sangat mengejutkan di dunia medis, sehingga tim dokter kembali melakukan pemeriksaan ulang dan pemeriksaan terhadap golongan darah orangtua pasien. Ternyata hasilnya memang benar, golongan darah pasien telah berubah.
Tim dokter kemudian melakukan pemantauan selama lima tahun. Dan setelah keadaan pasien benar-benar baik-baik saja, tim dokter kemudian baru berani menyatakan ke kalangan medis bahwa benar golongan darah seseorang dapat berubah.
Kejadian ini, bukan pertama kalinya di dunia. Bahkan di Indonesia sendiri pada tahun 2001 juga pernah terjadi perubahan golongan darah. Seorang pasien yang semula menderita penyakit anemia sehingga perlu melakukan transfusi darah, mempunyai golongan darah B. Setelah dilakukan transfusi darah, golongan darahnya berubah menjadi O. Namun kemudian pasien meninggal karena penyakitnya tersebut.
Kejadian perubahan golongan darah diduga karena terjadi perubahan dalam sumsum tulang yang memproduksi sel darah merah. Seperti halnya kasus yang terjadi pada pasien pertama, setelah menjalani transplantasi liver, tim dokter menduga sel-sel liver telah mempengaruhi sel-sel sumsum tulang dalam memproduksi sel darah merah.

Sebuah tim penelitian medis asal Universitas Harvard dan Kopenhagen, Denmark mengubah golongan darah manusia, tidak peduli apakah itu golongan darah A, B atau Ab semuanya bisa diubah menjadi golongan darah O. Menemukan dua jenis bakteri unik Elizabethkingia meningosepticum dengan Bakterioides dan mengambil enzim yang unik. Hasil eksprimen membuktikan, bahwa setelah satu jam 200 mililiter sel darah merah di luar cairan golongan darah O dimasukkan ke enzim ini, dimana hampir semua sel darah merah berubah menjadi golongan darah O.

Golongan darah O punya sebutan sebagai golongan darah serba bisa, golongan darah apapun bisa digunakan atau ditransfusi ke golongan darah O, sebab golongan darah A, B maupun AB, jika tercampur, bisa menghasilkan efek pembekuan darah/mengental atau rusak, tapi tidak demikian halnya dengan golongan darah O, karena golongan darah ditentukan oleh aglutinasi protein yang terdapat di atas permukaan eriotrosit (sel darah merah), sehingga dengan demikian, apa memungkinkan dengan menghilangkan protein aglutinasi ini, agar supaya golongan darah A, B dan AB dapat menjadi golongan darah serba bisa seperti golongan darah O, dimana sehubungan dengan hal ini, ilmuwan sudah mulai melakukan penelitian terkait pada 20 tahun silam.

Hasil penelitian yang diperoleh tim peneliti ini, dimana dalam laporan hasil penelitian mereka tersebut telah dipublikasikan di majalah teknologi organisme alam edisi April, mereka menggunakan dua jenis fermen yang tidak ditemukan sebelumnya di masa lalu, untuk mengubah golongan darah, cukup sedikit saja, dapat menghilangkan aglutinasi A, B yang terdapat dalam sel darah merah, dan mengubah golongan darah A, B, dan AB menjadi golongan darah O.

Terbetik berita, saat transfusi darah, sel darah merah di luar golongan darah O baru bisa ditransfusi terhadap golongan darah tertentu, sebab kalau tidak mungkin akan terjadi gejala sel darah merah dirusak atau mengental, akibatnya akan terjadi efek samping yang fatal, sehingga dengan demikian membuat cairan golongan darah O yang dapat disuplai kepada pasien bergolongan darah apapun secara relatif sangat berharga. Ada ahli terkait menuturkan, bahwa temuan ini memiliki makna istimewa, sebab proses transfusi darah di masa mendatang kemungkinan akan disederhanakan secara drastis.

Setelah teknologi pengubahan golongan darah melalui fermen ini kelak diterapkan secara actual, selain bisa secara efektif mengatasi masalah kekurangan darah, juga bisa meningkatkan keamanan transfusi darah, mencegah terjadinya kesalahan transfusi darah yang dapat berakibat fatal. Sebuah perusahan ZymeQuest di Boston, AS, juga tengah mempertimbangkan menggunakan teknologi tersebut dalam perdagangan.

KOKOLOGY (part12)

Pertanyaan:
A. Burung berwarna Biru...

Suatu hari ada seekor burung tiba-tiba masuk kerumah anda dan terperangkap didalamnya, andapun berniat untuk memeliharanya, namun ada suatu keanehan yang terjadi pada burung tersebut.
Pada hari pertama warna burung tersebut berubah dari biru menjadi kuning, hari kedua berubah lagi dari kuning menjadi merah terang, hari ketiga berubah lagi menjadi hitam.
Dan coba pikirkan akan berubah menjadi warna apakah burung tersebut di hari berikutnya, coba pilih salah satu.....

1. Tetap Hitam.
2. kembali menjadi warna biru.
3. menjadi warna putih.
4. menjadi warna emas.


B. Dibawah langit biru

Bayangkan anda ada disebuah dataran dengan langit yang begitu biru, dan sekali lagi bayangkan sebuah tempat dimana anda merasa nyaman dan tentram.
Pilih salah satu dari 4 tempat dibawah ini...

1. dataran yang dipenuhi salju putih.
2. lautan biru.
3. gunung yang hijau.
4. padang yang dipenuhi bungan bewarna kuning.

C. Anda Hanyalah Manusia

Anda sedang berjalan di jalan, memikirkan hal-hal lain, ketika tersandung tong sampah di trotoar dan jatuh. Apa yang tumpah keluar dari tempat sampah?


1. Tidak ada yang tumpah - tong sampah kosong-
2. Tumpukan sampah tumpah kejalan.
3. Biji apel, tulang ayam, dan sampah lainnya
4. Plastik sampah yang terikat rapi.



Jawaban.

A. Burung Berwarna Biru.

1. Burung tetap bewarna Hitam.

Menggambarkan bahwa diri anda adalah seorang yang memilik pandangan yang pesimis.
Apakah anda cenderung percaya bahwa sekali situasi menjadi buruk, maka tidak akan kembali normal? mungkin anda harus mencoba berpikir, ''jika situasi sudah sangat buruk, maka tidak akan berubah menjadi lebih buruk lagi.
Ingatlah tidak ada hujan yang tak berhenti. dan tidak ada malam yang terus gelap dimana tidak ada fajar".

2. Burung berubah kembali menjadi biru.

Menggambarkan bahwa diri anda adalah seorang yang Optimis.
Anda percaya bahwa hidup adalah campuran dari baik dan buruk. Tidak ada gunanya melawan kenyataan.
Anda menerima kemalangan dengan tenang dan membiarkan segala sesuatunya berjalan sesuai dengan jalur tanpa stres dan kuatir. Harapan ini membuat anda menjalani gelombang kemalangan tanpa terhanyut didalamnya.


3. Burung berubah menjadi Putih.

Mereka yang mengatakan bahwa burung akan berubah warna menjadi putih adalah orang tenang dan tegas dibawah tekanan.
Anda tidak perlu menghabiskan waktu hanya untuk resah dan tidak mengambil keputusan ketika krisis timbul.
Jika situasi memburuk, anda merasa lebih baik membuang kekalahan dan mencari cara baru mencapai sasaran daripada berhenti dalam kesedihan yang tak perlu.
Pendekatan proaktif ini berarti segala sesuatu secara alami berjalan dengan lancar.


4. Burung berubah menjadi warna Emas.

Mereka yang berkata burung akan berubah menjadi warna emas,adalah seseorang yang tidak memiliki rasa takut.
Anda tidak mengenal tekanan. Bagi anda, setiap krisis adalah sebuah kesempatan.
Anda dapat dibandingkan dengan Napoleon, yang berkata "...Mustahil : Kata itu bukan bahasa perancis."
Tapi berhati-hatilah untuk tidak membiarkan kepercayaan diri yang tidak terbatas mengalahkan anda.
Ada batas yang tipis antara tidak memiliki rasa takut dan membabi buta.



B. Dibawah langit Biru.

1. Dataran yang dipenuhi salju Putih.

Anda diberkati oleh sensitivitas khusus yang membuat anda mengerti dengan pandangan sekilas dan menguraikan masalah yang rumit tanpa membutuhkan bukti atau penjelasan. anda memiliki kemampuan untuk membuat keputusan dan bahkan menjadi seorang Visioner.
Percayailah selalu intuisi anda yang pertama, mereka akan menuntun anda dengan baik.

2. Lautan Biru

Anda memiliki bakat alami untuk hubungan antar pribadi.
Orang-orang menghormati kemampuan anda berkomunikasi dengan orang lain dan cara anda membantu bermacam-macam kelompok bersama-sama.
Hanya dengan berada disana, anda membantu orang lain bekerja dengan lebih lancar dan efisien, membuat anda menjadi seorang anggota yang sangat berharga dalam suatu proyek atau tim.
Ketika anda berkata " bagus. teruskan kerja anda yang baik," orang-orang tahu anda mengatakan yang sebenarnya.
Jadi kata-kata itu sangat berarti bagi mereka yang mendengarkannya.

3. Gunung Yang Hijau.

Bakat anda adalah berkomunikasi yang ekspresif.
Anda selalu dapat menemukan kata-kata untuk mengekspresikan apa yang dirasakan.
Orang-orang segera menyadari itu juga sama persis dengan yang mereka rasakan. Mereka berkata bahwa berbagi kebahagiaan semakin menjadi berlipat ganda, sementara berbagi duka membuat kita semakin terpisah.
Anda nampak selalu dapat menolong orang lain dan menemukan sisi yang benar dalam komunikasi.

4. Padang yang penuh dengan bunga berwarna Kuning.

Anda adalah sumber pengetahuan dan kreativitas, penuh dengan gagasan dan potensi yang hampir tak terbatas.
Tetaplah menyesuaikan diri terhadap perasaan orang lain dan jangan pernah berhenti membangun mimpi.
Tidak ada apapun yang tidak bisa anda capai.

C.
Karena ceroboh, anda tersandung tong sampah. Menumpahkan sesuatu yang telah rapi tertutup. Lantas membukanya sehingga terlihat ke seluruh dunia. Pandangan anda terhadap isi tong menyingkapkan hal-hal yang ada di dalam diri yang berusaha anda sembunyikan dari umum.

1. Tidak ada yang tumpah - tong sampah kosong-

Orang yang memberikan jawaban ini cenderung hidup tanpa menarik perhatian atau berpura-pura. Apa yang anda lihat, itulah yang didapatkan. Hanya kejujuran inilah yang membuatnya menarik.

2. Tumpukan sampah tumpah ke jalan

Mereka yang berkata tong penuh dengan sampah mungkin kelihatannya bersikap jujur dan terus terang kepada orang lain, tapi sebenarnya memiliki setumpuk perasaan tak terkatakan yang terkunci di dalam. Anda mungkin memperhatikan perasaanini hanya sebagai rasa frustasi biasa, tapi ketika memikirkannya, bukankah ada saat dimana anda menahan sesuatu yang seharusnya dikatakan?

3. Biji apel, tulang ayam, dan sampah lain.

Orang yang membayangkan tumpukan sampah sisa makanan adalah orang yang menyembunyikan nafsu makan dan keinginan alamiah terhadap makanan. Mungkin anda sedang (atau hanya menghindari) diet, atau masalahnya, hal itu sedang menekan anda. Tidak perlu terlalu ekstrim melakukannya, karena mungkin akan membawa kebaikan bagi anda untuk memakai uang untuk makan di restoran bersama teman.

4. Plastik sampah yang terikat rapi

Orang - orang yang melihat plastik sampah yang terikat rapi memiliki rasa penguasaan diri yang kuat. Mungkin terlalu kuat. Anda tidak suka memperlihatkan kelemahan atau mengeluh - harga diri anda tidak mengijinkan anda. Tapi membiarkan orang lain mengetahui apa ynag sebenarnya anda rasakan bukanlah tanda orang lemah. Jangan terlalu tegang dan biarkan udara keterbukaan masuk sebelum semua sampah membusuk dan mulai berbau busuk



Permainan
  1. Di suatu hari yang cerah, kamu sedang berjalan kaki ke suatu daerah yang belum pernah kamu kunjungi sebelumnya dan terkagum-kagum melihat sebuah rumah di seberangnya. Tapi, kenapa ya pintu depannya setengah terbuka?
    1. Jangan-jangan rumah itu dirampok!
    2. Wah, pemiliknya lupa mengunci pintu tuh!
    3. Paling pemilik rumahnya ada di dalam, sedang menyapu pintu masuk.
  1. Sebuah cangkir keramik putih polos siap kita hias dengan lapisan cat warna biru. Pola seperti apa yang akan kamu pilih?
    1. Garis-garis
    2. Bulat-bulat
    3. Garis berombak
    4. Kotak-kotak seperti papan catur
  1. Kita sedang membayangkan diri kita memakai parasut dan sedang menikmati detik demi detik melayang turun di angkasa. Pemandangan seperti apa yang kamu lihat dari atas sana?
    1. Hamparan padang rumput berhias bunga-bunga cantik
    2. Dari kiri ke kanan, yang terlihat cuma tumpukan berbatu
    3. Wow, ada binatang liar super ganas yang sudah siap menyambut kita dengan mulut terbuka!
    4. Sebuah sungai yang mengalir…
  1. Saat tersesat di hutan seharian, dan kelaparan, apa yang kamu lakukan ketika menemukan sebuah rumah yang terbuat dari permen?
    1. Mulai makan apa saja yang terlihat di depan mata
    2. Wajib mencoba sebanyak mungkin permen yang ada
    3. Begitu menemukan permen kesukaan, baru kita mengisi perut dan tidak tertarik menjamah permen lain.
    4. Gawat, kita gak suka permen dan lebih suka keripik kentang!

Jawaban:
  1. Membayangkan kenapa sebuah pintu terbuka berhubungan dengan cara kita bereaksi terhadap keadaan darurat.
    1. Menggambarkan orang yang tidak sempat panic karena sibuk mencari solusi
    2. Orang yang sangat santai, bahkan dalam situasi genting
    3. Orang yang walaupun terlihat santai tapi tidak pernah lengah.
  1. Pola yang kita pilih menggambarkan hubungan kita dengan orang lain.
    1. Garis-garis: bisa memecahkan masalah dengan cepat dan tajam, tumpuan harapan dalam kesulitan.
    2. Bulat-bulat: menunjukkan kemampuan artistic bahkan eksentrik, sedikit aneh tapi sering memiliki jawaban unik untuk pemecahan masalah.
    3. Garis berombak: punya segudang cinta untuk disebarkan pada semua orang di sekitarnya
    4. Kotak papan catur: selalu tampak seperti punya waktu dan perhatian untuk dibagikan kepada semua orang sehingga melupakan masalah sendiri.
  1. Pemandangan ini adalah bayangan tingkat optimisme dan pesimisme kita dalam hidup.
    1. Menunjukkan tingginya rasa optimis
    2. Menggambarkan sikap yang selalu waspada
    3. Tidak pernah melewatkan kesempatan untuk tertawa bahkan saat ditimpa masalah.
    4. Terlalu sibuk berpikir dan lebih memanfaatkan energi yang ada untuk bersiap menyambut apapun yang akan terjadi.
  1. Reaksi kita pada rumah permen menunjukkan sikap kita dalam persahabatan.
    1. Polos seperti anak kecil, sehingga mudah dimengerti dan diterima orang lain, walaupun gampang ditipu juga.
    2. Tidak keberatan bertemu banyak orang, tapi belum tentu bersedia berhubungan lebih dalam dengan seseorang.
    3. Membatasi diri, sudah cukup bila menemukan satu orang dengan minat dan selera yang sama.
Berusaha terlihat berbeda termasuk dalam memilih teman. 

My Playlist


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com
 
Read more: http://monozcore.blogspot.com/2011/08/blog-widget-burung-terbang-twitter.html#ixzz1eEgGOMXM