Pages

Senin, 25 April 2011

curahan hati

memandang indahnya senyum mu
mampu menyejukkan hatiku yang terbakar oleh getaran emosi
merasakan hela napasmu
mampu menghentikan tetesan air mata hatiku yang jatuh tak terperih
bersamamu segalanya kan menjadi indah

namun...
apakah kau sendiri bahagia?
apakah di balik senyummu itu adalah ketulusan dan kejujuran?
apakah di setiap hela napasmu ada keyakinan dan penghiburan diri?
baru kusadari ku begitu egois
membiarkanmu menjadi kuas hidupku
menjadikanmu penghapus laraku

namun kutak pernah mencoba
tuk berpikir tentang dukamu, tentang hatimu
kau selalu bisa mengerti hatiku
namun kutak pernah mencoba mencari celah hatimu
andai bisa, kuingin melihat cerminan dari sisi lain dirimu
kuingin mencoba menjadi warnamu
menjadi selimut hatimu
namun entah bagaimana caranya?
aku begitu lemah untuk itu
sering ku bertanya layakkah aku untukmu?
namun ku juga tak mau melepasmu

aku memang egois...sangat egois
kutak mau kehilangan sedikitpun cintamu
aku tak mau melangkah sendiri
ku tak mau terjatuh tanpa ada yg bisa menopangku
ku tak mau menangis sendiri dalam hidupku yang sepi
tetaplah bersamaku dan kukan membuatmu bahagia...


0 komentar:

Posting Komentar

My Playlist


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com
 
Read more: http://monozcore.blogspot.com/2011/08/blog-widget-burung-terbang-twitter.html#ixzz1eEgGOMXM